Subscribe

Virus di Facebook kian berbahaya..

Virus di Facebook kian berbahaya..


Lagi asyik" online fb,tau" ada yg kirim pesan yg isinya link/tautan dan kalau kita klik pasti akan mendownload program jahat.Ane pernah,pada saat ane belum tahu kalau ini virus.Soalnya link yg kita terima seolah dari teman kita di facebook yg ingin promosi. Beragam cara dilakukan peretas untuk menyebarkan virus di dunia maya, salah satunya dengan mengirimkan pesan palsu yang berisikan program jahat ke sejumlah warga Facebook.

Metode penipuan seperti ini sebenarnya sudah pernah dilakukan oleh virus Kolab sekitar September 2011 lalu. Namun kali ini penyerangan tersebut dilakukan oleh virus yang terdeteksi sebagai Trojan Generic 6956508. Meski terkesan mirip, tapi cara menyusup dan karakter virus ini cukup unik.

Seperti gambar yang terlampir di bawah ini. Para calon korban yang mendapatkan pesan dari temannya di Facebook yang berisikan link ke situs tertentu, dan jika diklik, maka secara otomatos virus akan terunduh ke komputer pengguna.


Virus Trojan Generic 6956508 termasuk salah satu malware jenis ZBOT yang memiliki kemampuan mengubah diri sehingga sulit sekali dideteksi oleh aplikasi antivirus, bahkan versi paling update sekali pun.

Jika melihat pengguna Facebook yang terus meningkat, tak heran jika jejaring sosial ini dijadikan salah satu media utama penyebaran virus. Padahal pada tahun-tahun sebelumnya penyebaran virus seperti ini hanya ditemukan dalam aplikasi seperti YM, SKype, GTalk, dan MSN Messenger. Serangan jenis ini pun semakin sulit dideteksi lantaran menggunakan pemendek url seperti bit.ly, goo.gl, tinyurl, dan lain-lain.

sumber: www.detik.com